Friday, March 09, 2018

Unik, Girl Band Seksi Asal Jepang Ini Bawa Tema Mata Uang Digital!


Setiap girlband tentunya debut dengan konsep berbeda. Mereka mengusung tema tertentu untuk membangun citra yang mudah diingat penggemar. Seperti girlband asal Jepang yang satu ini..

Tren yang mempopulerkan konsep girlband nampaknya masih belum berakhir di Jepang. Dan baru-baru ini ada sebuah girl band yang cukup menyita perhatian masyarakat di negeri matahari terbit itu. Ya, pasalnya, girl band yang beranggotakan delapan orang gadis belia ini membawa mata uang digital sebagai tema lagu-lagunya!

Lebih hebohnya lagi, para personel girlband tersebut dinamai dengan nama sejumlah mata uang yang beredar di pasar cryptocurrency melalui topeng yang dipakainya. Mulai dari Nem (XEM), Bitcoin Cash (BCH), MonaCoin (MONA), Bitcoin (BTC), Cardano (ADA), Ethereum (ETH), Neo (NEO), dan Ripple (XRP).




Seperti dilansir dari Digital Trends, girlband tersebut dibentuk dan dirilis oleh perusahaan manajemen talen Cinderella Academy di Tokyo. Nama Kasotsuka Shojo sendiri bila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia memiliki makna “gadis mata uang virtual”. Dan tujuan dibentuknya girlband ini sebenarnya adalah untuk mengedukasi orang-orang soal dunia mata uang digital.

Cara untuk Menonton Penampilannya

Bagi para penonton yang ingin menyaksikan konser mereka diwajibkan membeli tiket dengan mata uang virtual. Tak cuma itu, bagi orang yang ingin membeli merchandise resmi Kasotsuka Shojo juga harus menyiapkan mata uang digital untuk bertransaksi.

Pada debut mereka, girlband tersebut menyanyikan lagu berjudul “The Moon and Virtual Currencies and Me”, yang terinspirasi dari peringatan yang dikeluarkan oleh sejumlah regulator terkait keamanan dari bisnis cryptocurrency yang dinilai kurang aman.




Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment