Friday, April 20, 2018

VAULTONE, Jam Tangan Buah Karya Anak Bangsa yang Siap Mendunia!


Sebagai salah satu asesoris, jam tangan terus menjadi primadona bagi mereka pecinta fashion. VAULTONE, Jam Tangan Buah Karya Anak Bangsa yang Siap Mendunia!

Vaultone hadir sebagai salah satu brand jam tangan berkualitas Indonesia dengan inovasi yang diperuntukkan bagi pasar premium Tanah Air dan Internasional. Vaultone sendiri sudah ada sejak tahun 2017 lalu, yang langsung mempunyai tujuan menjadi salah satu brand jam tangan terkemuka di dunia.


Founder Vaultone, Victor Johan mengatakan, kehadiran brand jam yang menyasar pasar premium khususnya kaum urban Tanah Air ini memberikan pilihan jam tangan berkualitas untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat modern sesuai dengan visi Vaultone.

“Vaultone berkeinginan mengangkat nama Indonesia di pasar jam tangan premium dunia, karena Indonesia memiliki talenta dan keterampilan dalam hal membuat barang-barang mewah berkualitas yang tak kalah dengan negara lain,” ucapnya di Savoi Ultra Lounge, Senopati, Jakarta, Kamis (19/4) kemarin.

Produk Vaultone dibuat eksklusif dengan tampilan tiga warna yakni ada black, silver, rosegold. Victor menjanjikan merek ini dilengkapi dengan layanan purna jual terpercaya.


Vaultone Jam Tangan Pria Modern


Vaultone dibuat khusus untuk kaum pria modern. Jam tangan ini, akan tampak elegan bagi si pemakainya. Namun, untuk pangsanya Vaultone masih terfokus lokal dan tidak menutup kemungkinan untuk segera mendunia. Untuk saat ini, produk Vaultone hanya bisa didapatkan melalui laman www.vaultonewatch.com. Situs ini juga menjual aksesori seperti berbagai strap (tali jam tangan) serta memberikan garansi internasional selama dua tahun.

Selain itu, Voultone pun memiliki program promosi dengan menjaring sejumlah dana, dan dari hasil penjualan itu akan dipergunakan untuk kegiatan amal di lingkungan sekitar penjualan jam tersebut untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.


Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment