Saturday, September 01, 2018

Jose Mourinho Terancam Dipecat Kalau Setan Merah Kalah Lagi!


Pelatih Manchester United Jose Mourinho kian tertekan, meskipun Liga Primer Inggris baru berjalan tiga pekan. Jose Mourinho Terancam Dipecat Kalau Setan Merah Kalah Lagi!

Alarm bahaya menyala di ruang ganti Manchester United. Mereka terancam krisis setelah mengalami kekalahan telak dari Tottenham Hotspur, 0-3, di Old Trafford, Senin 27 Agustus 2018 lalu. Ini menjadi kekalahan terbesar manajer Jose Mourinho di kandang sepanjang kariernya dalam ajang Premier League.


MU memang sangat mengharapkan pelatih Portugis ini akan mengulangi kesuksesannya saat melatih Los Blancos beberapa tahun lalu. Mourinho diboyong dua tahun lalu dan diharapkan dapat menantang tim asuhan Pep Guardiola, Manchester City. Mourinho diharapkan membawa pulang trofi Liga Primer setelah gagal di era kepelatihan David Moyes dan Louis van Gaal.

Dua musim berjalan, trofi belum hadir. Memasuki musim ketiga, justru MU dihadapkan pada start buruk. Kekalahan United dari Tottenham sangat mengkhawatirkan mengingat betapa mudahnya mereka kebobolan tiga gol pada babak kedua.


Perjalanan ke markas Burnley, Turf Moor, Ahad (2/9) nanti, akan menjadi permulaan yang bagus bagi pelatih berusia 55 tahun ini dan para penggawa United. Dikutip dari Daily Mail, Rabu (29/8), Mourinho terancam dipecat jika MU ditumbangkan Burnley. Para pemain Iblis Merah juga tampaknya sudah memperkirakan masa depan Mourinho di klub.


Pemain United secara terbuka berbicara tentang mantan manajer Real Madrid Zinedine Zidane yang diharapkan hadir di Old Trafford. Mereka merasa dia menjadi pengganti yang pantas untuk Mourinho, meskipun klub juga dikaitkan dengan Mauricio Pochettino, Antonio Conte, dan Leonardo Jardim. Di sisi lain, legenda United, Gary Neville, berpikir Iblis Merah harus tetap mempertahankan Mourinho sampai kontraknya berakhir pada 2020.

Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment