Friday, March 02, 2018

FYI, Liga Champions dan Liga Europa Punya Aturan Baru di Musim Depan..


Liga Champions dan Liga Europa akan mengalami perubahan sistem distribusi tim mulai musim depan. FYI, Liga Champions dan Liga Europa Punya Aturan Baru di Musim Depan..

Peserta Liga Champions 2018-2019 akan mengalami penambahan untuk tim yang lolos ke fase grup. Dilansir dari UEFA pada Selasa (27/2), nantinya, 26 tim akan langsung lolos ke fase grup, temasuk juara Liga Champions dan Liga Europa musim sebelumnya. Sedangkan enam slot tersisa bisa didapat lewat kualifikasi.



Nantinya, 16 dari 26 tim yang lolos langsung ke fase grup Liga Champions menjadi milik urutan satu hingga empat La Liga, Bundesliga, Premier League, dan Serie A. Sementara itu, dua tim teratas Ligue 1 dan Liga Rusia akan bermain di fase grup. Sisanya juara Liga Portugal, Liga Ukraina, Liga Belgia, dan Liga Turki akan melengkapi 26 tim yang bermain di fase grup Liga Champions.

Setiap tim yang tersingkir dari kualifikasi Liga Champions akan langsung lolos ke Liga Europa. Berbeda dengan saat ini yang hanya mulai kualifikasi ketiga Liga Champions. Dan, 17 tim akan langsung lolos ke fase grup Liga Europa 2018-2019, dengan 10 di antaranya adalah tim yang gugur dari kualifikasi Liga Champions. Akan ada babak pendahuluan sebelum kualifikasi Liga Champions dan Liga Europa.


Peserta Fase Grup Liga Champions

Fase Grup Liga Champions
  • Juara bertahan Liga Champions
  • Juara bertahan Liga Europa
  • Empat besar La Liga, Bundesliga, Premier League, dan Serie A
  • Dua besar Ligue 1 dan Liga Rusia
  • Juara Liga Portugal, Liga Ukraina, Liga Belgia, dan Liga Turki
Fase Grup Liga Europa
  • Dua tim dari La Liga, Bundesliga, Premier League, Serie A, dan Ligue 1
  • Satu tim dari Liga Rusia, Liga Portugal, Liga Ukraina, Liga Belgia, dan Liga Turki
Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment