Sunday, September 16, 2018

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!


Jam tangan pintar yang melengkapi hidupmu

Bersamaan dengan info mengenai iPhone Xs dan dua kawan lainnya, smartwatch karya terbaru Apple juga turut diumumkan. Smartwatch seri empat (S4) ini lebih diterima positif oleh para penggemar Apple karena fitur-fiturnya yang lebih bervariasi dengan model yang lebih menawan.

Tidak hanya memberikan fitur-fitur yang membantu kegiatan sehari, namun juga mengawasi kesehatan sang pengguna. Apa sajakah fitur tersebut dan perubahan seperti apakah yang dimiliki smartwatch seri keempat ini jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya?


1. Ukuran layar yang 30 persen lebih besar

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

Ukuran layar smartwatch semakin besar dikarenakan fitur jamnya yang memenuhi layar. Tak ada lagi batasan bezel seperti model-model jam digital atu yang terdapat pada seri tiga.

Ini membuat smartwatch seri empat terlihat lebih longgar dan memiliki ruang ketimbang seri tiga. Karena itu pula, terdapat lebih banyak informasi yang bisa didapatkan dalm satu layar.

2. Adanya sensor untuk jantung

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

Perhatian Apple terhadap kesehatan para pengguna Apple Watch memberikan inovasi untuk fitur pendeteksi detak jantung. Terdapat dua sensor, yaitu electrical heart sensor dan optical heart sensor.



Sensor ini akan mampu mengetahui seberapa cepat detak jantungmu, termasuk seberapa lambat jantungmu yang pada seri smartwatch sebelumnya belum ada. Hal ini dapat dilakukan dengan aplikasi serta menyentuh digital crown selama 30 detik. Untuk aplikasinya sendiri, saat ini masih belum diluncurkan.

3. Menggunakan teknologi SiP

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!apple.com
SiP merupakan kependekan dari Silicon in Package, sebuah teknologi yang membuat bagian-bagian dalamnya dilapisi silikon. Hal inilah yang memberikan kemampuan S4 dapat memasukkan berbagai part canggih hanya dengan space yang minimum. Apple mengklaim jam tangan ini adalah satu-satunya yang menggunakan teknologi SiP. Adapun berkat teknologi ini performa S4 menjadi lebih cepat.

4. Mampu mencatat data kesehatan

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

S4 bakal mencatat semua data kesehatan pengguna berdasarkan detak jantung. Dengan menyambungkannya dengan iPhone, kamu bahkan dapat mengirimkan data tersebut kepada dokter dalam bentuk PDF.



Lebih hebat lagi karena jam tangan ini mampu mendeteksi hal-hal yang tidak diinginkan. Seperti jika kamu terkena serangan jantung atau jantungmu tidak memberikan respon selama 60 detik, maka secara otomatis S4 akan memanggil panggilan darurat.

5. Menganalisa kegiatan sehari-harimu

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

Data kesehatan itu nanti juga meliputi apa saja yang telah kamu lakukan dalam sehari-hari. Seperti waktu tidurmu dan konsistensinya, aktifitas apa saja yang menggerakan tubuhmu dan berapa lama kamu melakukannya, berapa lama juga kamu berdiri hingga banyaknya kalori yang telah dibuang. 

Belum lagi ditambah adanya fitur pengaturan jadwal olahraga dan apa saja hal yang terjadi di tubuhmu ketika melakukannya.

6. Tahan air, khususnya bagi mereka para perenang

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

S4 memiliki fitur tahan air yang mampu mencapai kedalaman 50m. Untuk air yang masuk ke dalam smartwatch, dapat dikeluarkan dengan menyalakan digital crown menggunakan semburan suara. Ini membuatmu mampu menggunakannya, walaupun kamu berenang.

7. Fitur kompetisi dengan kawanmu

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

Rasanya kurang pas jika hanya berolahraga sendiri. Oleh karena itu, S4 memberikan fitur yang mampu membagi proses berkeringatmu tersebut kepada teman-temanmu. Tak hanya itu, terdapat fitur kompetisi yang dapat mengundang kawanmu untuk menerima tantangan kompetisi tujuh hari.

8. Model-model yang berbeda

Apple Smartwatch Seri Ke-4 Siap Dirilis, Ini 8 Fitur Wajib Kamu Tahu!

Sejauh ini terdapat empat model untuk S4 yang telah diumumkan. Yang pertama seri standar, seri Nike, dan seri Hermes. Perbedaannya terletak pada model saja yang meliputi body jam serta strepnya.

Untuk harga, sepertinya akan berbeda-beda, namun Apple masih belum memberikan kepastian terkecuali versi standar. Versi standar dimulai dengan harga US$ 400 atau setara dengan Rp 6 juta, itu belum terhitung dengan pajak dan sebagainya.

Itulah hal-hal menarik dari S4 ini. Untuk lebih detilnya akan perbedaan dengan seri sebelumnya, kamu bisa mengecek langsung di situs resmi Apple. Siapakah yang tertarik untuk menjajal smartwatch satu ini? Apakah kamu salah satunya?

Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment