Tuesday, January 29, 2019

Ambisi Besar Pep Guardiola Bersama Manchester City




Pep Guardiola memiliki ambisi besar yang ingin diwujudkannya bersama Manchester City. Guardiola bertekad menjadikan City seperti Juventus, Barcelona, dan Bayern Munchen yang merajai kompetisi domestik.

Sejak dibeli Abu Dhabi United Group pada 2008, The Citizens bertransformasi menjadi satu di antara klub yang disegani di Inggris dan Eropa. Dana melimpah dari Abu Dhabi United Group membuat Man City sukses mendatangkan pesepak bola top dunia.

Hasilnya, Manchester City berhasil merengkuh sembilan gelar juara dalam 10 tahun terakhir. Dari sembilan trofi tersebut, tiga di antaranya adalah titel juara Premier League.

Pep Guardiola yang baru mempersembahkan tiga gelar juara berambisi membawa City terus merengkuh trofi. Baginya, identitas sebuah klub besar adalah dengan meraih gelar di berbagai kejuaraan.

"Sekarang penting untuk bersaing di semua kompetisi, pada akhir Januari, kami masih di sana. Di klub besar, itulah perbedaannya. Saya sudah berkali-kali mengatakan, siapa klub terbaik dalam satu dekade terakhir? Juventus, Bayern Munchen, dan Barcelona. Mereka adalah tiga tim terbaik di Eropa," ujar Guardiola.

"Kenapa? Karena setiap musim mereka memenangkan liga, setiap musim mereka memenangkan trofi juara, setiap musim mereka bersaing meraih gelar, karena mereka yang terbaik," lanjutnya.


"Manchester City masih belum, belum dekat dengan mereka, karena itu sulit. Tetapi meniru mereka, berada di kompetisi sampai tahap terakhir. Terkadang Anda beruntung, kadang tidak, tetapi berada di sana. Itulah yang saya inginkan," papar manajer asal Spanyol itu.

Berpeluang Ukir Quadruple



Manchester City masih berpeluang untuk menorehkan quadruple atau meraih empat gelar juara pada musim ini. Sergio Aguero dkk. masih bersaing di ajang Premier League, Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Liga Champions.

Di Premier Legaue, Man City menempati posisi kedua dengan nilai 56. Mereka tertinggal empat poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen.

Sementara itu di Piala FA, City lolos ke putaran kelima setelah menyingkirkan Burnley dengan skor 5-0. Di Piala Liga Inggris, The Citizens menembus final dan akan bersua Chelsea.

Pada ajang Liga Champions, mereka berhasil menembus 16 besar dengan status juara Grup F. Manchester City akan menghadapi Schalke 04 dalam pertandingan 16 besar Liga Champions.

Sumber: ESPN

Share on Google Plus

About Ant 365

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment